News Breaking
Youtube
wb_sunny

Breaking News

Pesan Kemerdekaan Secara Rohani Pdt Ester Sulaiman

Pesan Kemerdekaan Secara Rohani Pdt Ester Sulaiman

Kalau menurut kemerdekaan secara Kekristenan itu dituliskan dalam 2 Korintus 3:17 2 Korintus 3:17 (TB)  Sebab Tuhan adalah Roh; dan di mana ada Roh Allah, di situ ada kemerdekaan. 
Ketika didalam diri seseorang ada Roh Allah disitu ada kemerdekaan.

Ciri-ciri orang yang dimerdekakan oleh Kristus yaitu merdeka dari apa saja: 
1. Dari belenggu dosa.  ( Roma 6:18) Kamu telah dimerdekakan dari dosa dan menjadi hamba kebenaran. 
2. Hukum maut.  Roma 8:2 (TB)  Roh, yang memberi hidup telah memerdekakan kamu dalam Kristus dari hukum dosa dan hukum maut. 
3. Perbedaan. Galatia 3:28 (TB)  Dalam hal ini tidak ada orang Yahudi atau orang Yunani, tidak ada hamba atau orang merdeka, tidak ada laki-laki atau perempuan, karena kamu semua adalah satu di dalam Kristus Yesus.

Bagaimana Menerima Kemerdekaan? 
Yohanes 8:32 (TB)  dan kamu akan mengetahui kebenaran, dan kebenaran itu akan memerdekakan kamu."

Yohanes 8:36 (TB)  Jadi apabila Anak itu memerdekakan kamu, kamu pun benar-benar merdeka."

Apa yang harus diperbuat setelah dimerdekakan:

1. Melayani
Galatia 5:13 (TB)  Saudara-saudara, memang kamu telah dipanggil untuk merdeka. Tetapi janganlah kamu mempergunakan kemerdekaan itu sebagai kesempatan untuk kehidupan dalam dosa, melainkan layanilah seorang akan yang lain oleh kasih.

2. Jadi Hamba Tuhan
1 Petrus 2:16 (TB)  Hiduplah sebagai orang merdeka dan bukan seperti mereka yang menyalahgunakan kemerdekaan itu untuk menyelubungi kejahatan-kejahatan mereka, tetapi hiduplah sebagai hamba Allah.

3. Kejar Kekudusan 
Roma 6:22 (TB)  Tetapi sekarang, setelah kamu dimerdekakan dari dosa dan setelah kamu menjadi hamba Allah, kamu beroleh buah yang membawa kamu kepada pengudusan dan sebagai kesudahannya ialah hidup yang kekal.
Tetapi setelah dimerdekakan dari dosa dan setelah melayani menjadi hamba Tuhan, kamu beroleh buah yang membawa kamu kepada pengudusan. Dan sebagai kesudahannya adalah hidup kekal. 
Upah yang taat: 
Efesus 6:8 (TB)  Kamu tahu, bahwa setiap orang, baik hamba, maupun orang merdeka, kalau ia telah berbuat sesuatu yang baik, ia akan menerima balasannya dari Tuhan.

Yakobus 1:25 (TB)  Tetapi barangsiapa meneliti hukum yang sempurna, yaitu hukum yang memerdekakan orang, dan ia bertekun di dalamnya, jadi bukan hanya mendengar untuk melupakannya, tetapi sungguh-sungguh melakukannya, ia akan berbahagia oleh perbuatannya.

Pesan kemerdekaan secara rohani
Indonesia dijajah Belanda 350 tahun dan dijajah Jepang 3,5 tahun. Dengan kehidupan merdeka ini, tidak hanya merdeka secara jasmani lepas dari penjajah. 

Sebagai orang Kristen kita dijajah selama kita belum benar benar mengenal Kristus, kalau kita sudah mengenal Tuhan Yesus maka itu disebut merdeka jasmani dan rohani.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.