Perbandingan (Ayub 21:1–16)
Kebenaran:
Ayat 16. “Memang, kemujuran mereka tidak terletak dalam kuasa mereka sendiri! Rancangan orang fasik adalah jauh dari padaku.”
Keindahan hidup bersama Tuhan tidak dipengaruhi oleh keadaan, melainkan Tuhan itu sendiri sebagai alasannya.
Tentu menarik kehidupan orang fasik, yang nampak selalu mujur dan makmur walau mereka bukan seorang yang memperdulikan jalan-jalan Tuhan Yesus. Hal ini berbeda dengan apa yang dialami oleh Ayub yang penuh penderitaan dan sengsara sekalipun Ayub berlaku saleh, jujur, takut akan Tuhan dan menjahui kejahatan.
Mekipun demikian Ayub tidak ingin menjalani kehidupan fasik, sebab keindahan hidup bukan tergantung pada keadaan fisik tetapi Tuhan itulah keindahan bagi Ayub dalam penderitaannya, Ayub tetap dapat merasakan kebaikan Tuhan yang mempertahankan kehidupannya.
Manusia seringkali membuat perbandingan berdasarkan keadaan fisik seseorang untuk menentukan satu kebahagiaan atau tidak, tetapi sebagai orang yang telah ditebus oleh darah Yesus Kristus, percayalah bahwa kebahagiaan dan keindahan sejati hanyalah karena Yesus saja. Di dalam Yesus ada kepastian akan keselamatan.
Aplikasi:
Mengucap syukur untuk segala keadaan yang kita alami dan percaya bahwa Tuhan Yesus senantiasa beserta kita. Sumber Pdt David Samuel